SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA

Lebih Dekat Dengan Kimia

Selamat Datang di blog Lebih Dekat Dengan Kimia. Mari belajar bersama.

Bentuk molekul NH3

Bentuk molekul NH3 membentuk sudut 107°

Bentuk molekul BF3

Bentuk molekul BF3 merupakan bentuk segitiga planar

Sistem Periodik Modern

Sistem Periodik Modern disusun berdasarkan kenaikan nomor atom dan kemiripan sifat.

Reaksi Pembakaran

Pembakaran merupakan reaksi suatu zat dengan oksigen.

Senin, 25 November 2013

Bentuk Molekul

BENTUK MOLEKUL

Bentuk molekul dapat diketahui dengan 2 cara yaitu cara rumus dan gambar. Pada kesempatan ini saya akan membahas cara menggunakan gambar.
Langkah 1 : Membuat struktur lewis dari senyawa yang ditanyakan. Seperti yang telah dipelajari pada saat kelas X.
Langkah 2 : Cara menentukan jumlah PEB dan PEI
Langkah 3 : Menentukan bentuk molekulnya. Baik dengan cara rumus dan gambar, kita harus hafal tabel jumlah PEB, PEI dan nama bentuk molekulnya untuk dapat mengetahui bentuk molekulnya.

Berikut contoh cara menentukan bentuk molekul : Bentuk molekul BF3 adalah segitiga planar karena memiliki PEB : 0, PEI : 3. 


Struktur Lewis BF3  










Bentuk molekul BF3

Untuk menentukan bentuk molekul dari senyawa lain dapat mengikuti langkah-langkah diatas...Sekian dulu yaa...Semoga Bermanfaat....

Serba-serbi BIOLOGI : Nama Latin Tulang

NAMA LATIN TULANG


Tengkorak
Bagian kepala (os.cranium)
·        tulang dahi (os.frontale)
·        tulang ubun-ubun (os.parietale)
·        tulang kepala belakang (os.occipitale)
·        tulang baji (os.sphenoidale)
·        tulang pelipis (os.temporale)
·        tulang tapis (os.ethmoidale)
Bagian muka/wajah (os.splanchocranium)
·        tulang rahang atas (os.maxilla)
·        tulang rahang bawah (os.mandibula)
·        tulang pipi (os.zygomaticum)
·        tulang langit-langit (os.pallatum)
·        tulang hidung (os.nasale)
·        tulang mata (os.laximale)
·        tulang lidah (os.hyoideum)
·        tulang air mata (os.lacrimale)
·        tulang rongga mata (os.orbitale)
Badan (os.trunca)
Ruas tulang belakang (os.vertebrae)
·        7 ruas tulang leher (os.vertebrae cervicale)
·        12 ruas tulang punggung (os.vertebrae thoracalis)
·        5 ruas tulang pinggang (os.vertebrae lumbalis)
·        5 ruas tulang kelangkang (os.vertebrae cacrum)
·        4 ruas tulang ekor (os.vertebrae cocigeus)
Tulang dada (os.sternum)
·        Tulang hulu (os.manubrium sterni)
·        Tulang badan (os.corpus sterni)
·        Taju pedang (os.proccesus xyphoideus)

Tulang rusuk (os.costae)
·        7 pasang tulang rusuk sejati (os.costae vera)
·        3 pasang tulang rusuk palsu (os.costae sporia)
·        2 pasang tulang rusuk melayang (os.costae fluctuantes)
Tulang gelang bahu (os.humerum)
·        tulang belikat (os.scavula)
·        tulang selangka (os.clavicula)
Tulang gelang panggul (os.pelvis verilis)
·        tulang duduk (os.ichium)
·        tulang kemaluan (os.pubis)
·        tulang pinggul (os.illium)
Tulang anggota gerak
Tulang tungkai (os.extremitas inferior)
·        tulang paha (os.femur)
·        tulang tempurung lutut (os.patella)
·        tulang kering (os.tibia)
·        tulang betis (os.fibula)
·        tulang tumit (os.calcaneus)
·        2 X 7 tulang pergelangan kaki (os.tarsal)
·        2 X 5 tulang telapak kaki (os.meta tarsal)
·        2 X 5 tulang jari kaki (os.phalanges pedis)
·        2 X 14 ruas tulang jari kaki (os.digiti phalanges pedis)
Tulang lengan (Os. Extremitas superior)
·        Os. Scapula                                            2 X 14 ruas tulang jari tangan (ossa. phalanges)
·        Os. Clavicula                                           ossa. Meta karpal
·        Os. Humerus
·        Os. radius
·        Os. Ulna
·        Ossa. Karpal                                         
  Sumber :  http://id.wikipedia.org/wiki/Daftar_tulang_pada_rangka_manusia

Serba Serbi FISIKA : Elastisitas

Elastisitas

Elastisitas adalah kemampuan suatu benda untuk kembali ke bentuk awalnya segera setelah gaya luar yang diberikan kepada benda tersebut dihilangkan. Benda yang memiliki elastisitas disebut benda elastis, misalnya: karet gelang, pegas. Benda yang tidak memiliki elastisitas disebut benda plastik, misalnya: plastisin, lempung. Batas elastisitas adalah batasan yang diberikan pada benda elastis, jika gaya luar melebihi batas elastisitas maka dapat  menyebabkan benda elastis putus.

Rangkuman RUMUS:

1. Mencari Tegangan (stress )
2. Mencari Regangan (strain)
3. Mencari Modulus elastisitas
4. Hukum Hooke  
      5. Susunan Pegas
6. Usaha pada pegas / Energi Potensial pada pegas
 7. Pegas dalam lift 

Serba-serbi Agma : Kamus Saku tentang Ijarah

Serba-serbi Agma : Kamus Saku tentang Ijarah

Tamyiz/mumayziz

Arti tamyiz adalah keadaan dimana seorang anak manusia telah mengerti dan dapat membedakan mana yang baik dan mana yang buruk bagi dirinya. Usia anak yang telah mencapai tamyiz kira-kira 6-7 tahun. Oleh sebab itu bagi anda yang memiliki anak yang sudah berumur 6-7 tahun segeralah ajarkan dia untuk berwudhu. http://islam-unik.blogspot.com/2009/05/syarat-wudhu.html

Ciri-ciri orang baligh

1. Sudah Mencapai Batasan Umur Yang Sempurna
Maksudnya adalah seorang wanita yang sudah mencapai minimal umur 9 tahun, dan laki laki sudah mencapai umur 15 tahun. Ini sudah mupakat para ulama ahli Piqih.
2. Mimpi Jima
maksudnya adalah bermimpi melakukan hubungan layaknya suami istri, walaupun tidak keluar air mani ( sperma ) baik itu di sengaja ataupun tidak di sengaja keluarnya air mani (sperma) tersebut. Ataupun tidak mimpi jima, tapi keluar dengan perbuatan sendiri. contohnya seperti onani, dan lain - lain.
3. Haid
Yang terakhir di khususkan hanya untuk wanita, dan biasanya keluar haid itu pada usia 9 tahun. walaupun keluar haidnya sedikit, maka orang tersebut sudah Baligh hukumnya.
Catatan :
Jika seseorang mempunyai dua alat vital, maka dalam islam memberikan dua cara untuk mengetahui ciri baligh orang tersebut, di antaranya sebagai berikut :
Jika keluar air maninya (sperma) dari dzakarnya dan keluar haid dari Farjinya (vagina) maka orang tersebut sudah termasuk baligh.
Dan jika keluar air mani (sperma) atau haidnya, dari salah satu alat vital tersebut maka orang tersebut belum bisa di katakan baligh.

Serba-Serbi Agama : Ijarah (Sewa-Menyewa)

IJARAH (SEWA-MENYEWA)  

    A.    DEFINISI CUYY!!!!

Dalam bahasa arab diistilahkan dengan Al Ijarah yang berasal dari kata Al Ajr yang artinya pengganti/upah.
Sewa menyewa : suatu akad / perjanjian yang bersifat konsensual (kesepakatan) untuk mengambil manfaat yang dibolehkan dalam syariat Islam, yang mana manfaat tersebut didapatkan dari benda-benda tertentu/ benda-benda yang disebutkan ciri-cirinya, dalam jangka waktu yang diketahui dan besarnya penggantian/upah juga diketahui.
Dalam sewa menyewa dikenal beberapa istilah yaitu :
1.     Mu’ajjir      : orang yang menyewakan manfaat
2.     Musta’jir    : orang yang menyewa
3.     Ma’jur        : barang yang disewakan
4.     ‘Ujrah         : upah/imbalan/penggantian atas manfaat yang diambil

    B.    RUKUN IJARAH

1.     Pelaku yang terdiri dari orang yang menyewakan (mu’ajjir) dan orang yang menyewa (musta’jir)
2.     Objek akad ijarah berupa manfaat barang yang disewa (manfaat ma’jur) dan pembayaran sewa atau manfaat jasa dan pembayaran upah (ujrah)
3.     Ijab Kabul/serah terima.

Ketentuan syariat :
1.     Pelaku harus cakap, dan baligh
2.     Objek akad ijarah
·       Manfaat ma’jur.
Hal hal yang penting untuk diperhatikan adalah sebagai berikut :
a.      Harus bisa dinilai dan dapat dilaksanakan dalam kontrak
b.     Harus yang bersifat diperbolehkan dalam Islam (dihalalkan)
c.      Dapat dialihkan secara syariat.Jika manfaat tidak dapat dialihkan maka akadnya tidak sah.  Contoh manfaat yang tidak dapat dialihkan:
1.     Kewajiban shalat, puasa tidak dapat ditinggalkan karena merupakan kewajiban setiap individu yang hukumnya fardhu‘ain.
2.     Mempekerjakan seseorang untuk membaca al quran yang pahalanya (manfaatnya) ditujukan untuk orang tertentu, karena pahala akan kembali kepada orang yang membacanya, sehingga tidak ada manfaat yang dialihkan.
3.     Barang yang habis dikonsumsi tidak dapat menjadi objek ijarah karena mengambil manfaat darinya sama saja memilikinya.
d.     Harus dikenali secara spesifik agar dapat mengetahui kejelasan manfaat dari barang tersebut.
e.      Jangka waktu ditentukan secara jelas misalnya 2 tahun.
·       Sewa / upah.
Hal hal yang penting untuk diperhatikan adalah sebagai berikut :
a.      Harus jelas besarnya dan diketahui oleh kedua orang yang menyewakan dan orang yang menyewa.
b.     Bersifat fleksibel, dalam arti besarnya sewa/upah dapat berbeda jika beberda waktu, tempat, dan jarak.
c.      Tidak boleh sejenis dengan barang manfaat dari ijarah, seperti upah menyewa rumah untuk ditempati dengan menempati rumah tersebut.        
             4.     Ijab Kabul/ serah terima
            Adalah pernyataan dan ekspresi saling ridho antara orang yang melakukan akad yang dilakukan secara verbal, tulisan, isyarat, perbuatan.